Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasi Jaringan Telkomsel Lemot dengan Mudah

Kalian Wajib Tahu Penyebab dan Cara Mengatasi Jaringan Telkomsel yang lemot dengan mudah


 Telkomsel merupakan salah satu jaringan yang memang sangat populer digunakan oleh masyarakat. Memang Telkomsel ini sudah digunakan sejak lama dan jaringannya tentu selalu lancar. Namun terkadang jaringan tersebut biasa mengalami lemot dan disebabkan beberapa hal. Maka dari itu, pengguna harus mengetahui cara mengatasi jaringan Telkomsel lemot.

Penyebab Jaringan Telkomsel Lemot

Apabila terjadi hal seperti ini tentu membuat pengguna merasa kesulitan jika ingin menggunakan internet pada smartphone. Apalagi jika pengguna ingin menjelajah ke sosial media yang dimiliki. Lantas apa penyebabnya? Berikut penjelasan lengkap terkait dengan penyebab mengapa jaringan Telkomsel menjadi lemot atau tidak lancar:

  • Sistem pada smartphone sedang bermasalah. Hal yang menjadi penyebab mengapa jaringan tersebut tidak lancar karena sistem yang dimiliki smartphone sedang bermasalah. Dimana sistem yang terdapat pada smartphone ini tidak bagus sehingga aktivitas online yang dimiliki menjadi terhambat. Maka dari itu, jangan terlalu khawatir jika terjadi hal seperti ini bisa melihat sistem pada smartphone.

  • Jaringan provider yang tidak terjangkau. Terkait dengan jaringan yang tidak lancar ini bisa juga dilihat dari masalah jaringan provider. Dimana jaringan provider ini tidak dapat menjangkau wilayah sekitar dari pemilik meskipun status jaringan masih 4G. Dengan begitu, jaringan Telkomsel yang digunakan tentunya menjadi lemot atau tidak terlalu lancar. Tentu hal ini sangat mengganggu pengguna.

  • Pengguna di suatu wilayah sangat banyak. Ada juga hal yang menjadi sebuah penyebab jaringan Telkomsel lemot yakni banyaknya pengguna yang ada di suatu wilayah. Dengan begitu, jaringan Telkomsel menjadi tidak stabil pada saat digunakan secara bersamaan. Maka dari itu, pengguna bisa pindah ke wilayah yang lain atau beralih ke kartu data yang lain. Sehingga jaringan yang dimiliki tetap lancar sesuai keinginan.

Bagaimana Cara Mengatasinya?

Melihat beberapa penyebab mengapa jaringan Telkomsel menjadi lemot tentu merupakan hal yang sangat wajar. Dengan begitu, pengguna tidak perlu merasa khawatir jika terjadi hal seperti ini pada jaringan Telkomsel yang dimiliki. Selain itu, ada juga beberapa cara mengatasi jaringan Telkomsel lemot atau tidak lancar yang dapat dilakukan:

1. Restart Handphone




Cara mengatasi jaringan Telkomsel adalah melakukan restart terhadap handphone yang dimiliki. Karena cara tersebut sangat banyak digunakan oleh pengguna yang sedang mengalami masalah terhadap jaringan. Dimana cara yang satu ini dipercaya ampuh untuk mengembalikan kondisi jaringan yang stabil.

Adapun cara untuk melakukan restart pada smartphone yang dimiliki ini adalah menekan lama tombol power. Dimana tombol power ini biasanya terdapat pada bagian samping smartphone. Nah, pengguna harus menekan lama tombol tersebut hingga muncul beberapa pilihan. Pengguna harus memilih restart dan tunggu hingga prosesnya selesai.

2. Periksa Jaringan



Apabila cara mengatasi jaringan Telkomsel lemot tersebut belum berhasil, maka pengguna bisa menggunakan cara lain yakni memeriksa jaringan. Caranya adalah pengguna bisa keluar ruangan untuk mencari jaringan sehingga bisa stabil dan juga kuat. Memang cara ini dianggap cukup efektif jika terjadi kelambatan pada jaringan Telkomsel yang dimiliki tersebut.

Jika cara yang dilakukan tersebut belum juga membantu, pengguna bisa memeriksa jaringan dengan menelpon operator Telkomsel. Siapa tahu penyebab jaringan tidak stabil akibat adanya gangguan di penyedia jaringan yakni Telkomsel. Biasanya pengguna harus menunggu beberapa jam kemudian agar jaringan bisa kembali stabil dan bisa digunakan.

3. Pastikan Kuota Internet Aman



Nah, cara yang tidak kalah pentingnya untuk dilakukan pengguna adalah dengan memeriksa kuota internet yang dimiliki. Jangan sampai kuota internet yang dimiliki tersebut sisa sedikit sehingga jaringan menjadi tidak stabil saat digunakan. Apalagi jika kuota internet yang dimiliki sudah habis tentu jaringan Telkomsel sangat lambat.

Maka dari itu, periksa segera kuota internet yang dimiliki melalui *888#SMS. Karena isi dari SMS tersebut memang tentang jumlah kuota yang dimiliki oleh pengguna. Bisa saja notifikasi dari menipisnya kuota ini dapat dilihat pada aplikasi My Telkomsel yang sudah di download terlebih dahulu. Karena dalam aplikasi tersebut juga akan menampilkan informasi kuota.

4. Periksa APN Kartu Telkomsel



Cara mengatasi jaringan Telkomsel lemot yakni memeriksa APN dari kartu Telkomsel yang digunakan. Dimana cara memeriksa APN ini yakni masuk ke Pengaturan. Jika sudah berhasil, maka masuk ke pengaturan tentang jaringan dan nantinya akan ditampilkan beberapa informasi yang dibutuhkan.

Pengguna harus mengklik kartu Telkomsel kemudian cari APN yang biasanya terdapat pada bagian bawah tampilan. Setelah itu, klik APN tersebut pilih salah satu jenis jaringan yang diinginkan. Karena pada APN ini memang sudah disediakan beberapa jenis jaringan. Bisa jadi jaringan yang dipilih lebih stabil pada saat digunakan.

5. Matikan Auto-Update Aplikasi



Cara yang terakhir adalah mematikan auto-update pada aplikasi yang mempunyai versi terbaru. Dimana fitur yang satu ini akan membuat aplikasi secara otomatis terupdate. Memang update aplikasi ini dilakukan secara otomatis melalui jaringan WiFi maupun melalui jaringan internet. Jika menggunakan jaringan internet tentu membuat jaringan Telkomsel lemot.

Hal ini disebabkan jaringan internet terbagi untuk beberapa keperluan. Adapun cara yang dapat dilakukan untuk mematikan fitur ini yakni membuka Play Store terlebih dahulu. Setelah itu, klik menu yang terdapat pada bagian pojok dan pilih setelan. Setelah itu, klik update aplikasi dan klik melalui WiFi sehingga update otomatis tidak menggunakan jaringan internet.

Itulah penjelasan lengkap terkait dengan penyebab mengapa jaringan Telkomsel menjadi lemot atau tidak stabil. Namun tidak perlu merasa khawatir karena hal tersebut dapat diatasi. Dimana cara mengatasi jaringan Telkomsel lemot tentunya sudah dijelaskan pada pembahasan di atas. Dengan begitu, pengguna bisa mencoba salah satu cara tersebut.


LihatTutupKomentar